Sabtu, 15 Juli 2017

Gili Trawangan Dan Manifestasi Masa Depan

Gili Trawangan mendunia, itulah puncaknya. Lalu apakah Gili Trawangan akan selamanya di puncak ? jawabannya kita sudah tahu semua. Manusia mencari hal yang unik, baru/fresh, menarik, dan nyaman. Itulah sebabnya daerah wisata yang tidak berinovasi lama kelamaan akan kehilangan daya tariknya karena sesuatu yang tadinya menarik, jika sudah lama akan menjadi hal yang biasa-biasa saja. Sejauh ini, Gili Trawangan sudah banyak melakukan perubahan seperti konservasi penyu, infrastruktur, penataan, dan sebagainya, hal tersebut memang patut kita acungi jempol. namun tetap saja hal itu belum mampu menjawab tantangan inovasi yang seharusnya menjamin daya tarik terhadap wisatawan yang senantiasa mengundang rasa betah, penasaran, dan kepuasan dalam melakukan wisata dengan varian yang bermutu. Bahkan jika kita kaji lebih dalam, hal itu sangat memberikan kontribusi yang jauh di luar dugaan kita. Kunjungan wisata dengan angka yang lebih ekstrim sangat mungkin. Namun jika tidak, yang ada hanyalah very low season every time...Benar, wisatawan akan berkunjung menikmati liburannya di tempat lain yang baru atau belum pernah ia kunjungi yang masih terbentang di kawasan Asia-Pasifik dan bahkan di seluruh dunia.


Kita perlu berbenah. Gili trawangan dapat menambah varian aktivitas pengunjung setiap tahun, seperti wahana ekstra, beragam vasilitas kegemaran, dan sebagainya. Banyak yang bisa kia contoh dan kita tiru dari daerah lain. Kita mampu menambahkannya secara periodik dalam jangka waktu setahun sekali, dan sebagainya. Jika sudah seperti itu, maka kita tidak perlu khawatir akan kekurangan wisatawan. Di sini lah peran pemerintah dalam mengelola potensi daerah. Swasta tetap bergerak, jika pemerintah juga turut bergerak menyangkut hal hal yang bersifat infrastruktur yang lebih bersifat umum, maka kombinasi keduanya ini akan menjadi sangat luar biasa. Konservasi terumbu karang di laut, penataan pantai, menambah sarana umum, membangun akses jalan, membangun tempat potensial untuk dijadikan wahana komesial atau non komersial, pemanfaatan bukit, green area, pembangunan di puncak bukit, tower areal atau pemandangan dari atas. Banyak yang bisa dilakukan.


Inovasi atau mati, begitulah para inovator menggambarkannya. Investasi dan peran swasta juga mengacu pada pertimbangan itu. Inovasi dan optimalisasi potensi akan menghilangkan keraguan investor dalam berinvestasi di sektor pariwisata di Gili Trawangan. Jika sudah demikian, yang terjadi adalah pembangunan yang saling bahu membahu, sehingga menghasilkan ledakan yang luar biasa disebabkan wisatawan dari segala penjuru dunia akan tumpah ruah memenuhi pulau dan menjadi yang favorit di mata  wisatawan. Begitulah sedikit gambaran pribadi penulis yang bisa penulis tuangkan sebagai bagian dari masyarakat asli Lombok dan bagian dari Gili Trawangan.
Terakhir, saya ingin meminta maaf jika dalam tulisan ini ada yang kurang berkenan. Saya hanya ingin mengemukakan pendapat lewat tulisan sederhana ini,
Terimakasih dan selamat beraktivitas....



Admin
https://web.facebook.com/Easybungalow

Minggu, 25 Juni 2017

KEKAIT Lombok Barat, Desa Dengan Dua Pasar


Perekonomian menggeliat karena kedua pasar ini, seakan menggambarkan sisi aktif masyarakat pedesaan dalam menghasilkan barang dan jasa. Hanya berjarak beberapa kilometer dari Kota Mataram, desa ini memiliki aura pertanian yang masih asli dan belum banyak berubah. Bagi penggemar tuak manis, desa ini memiliki nilai tersendiri. Kebanyakan mereka mengenal Desa Kekait sebagai penghasil gula aren (gula merah) hingga durian lokal. Tidak banyak yang mengenal desa ini sebagai desa wisata padahal pada lokasi yang sama, terdapat tempat rekreasi berupa bukit kubur nunggal dan air terjun aiq kelep.


Para pengunjung yang berwisata ke air terjun Aiq Klepe Kekait 


Pengunjung yang datang ke air terjun Aiq Kelep bertambah banyak setelah akses jalan menjadi lebih baik.

Aneka buah-buahan sperti pisang, nangka, durian, dan lainnya dipetik langsung dari hutan luas nan sejuk alami tanpa bahan kimia, berwarna cerah segar setiap hari dipanen dengan hati riang oleh petani. Tak terbayang besarnya perjuangan itu, menanam hingga menuai hasil dalam perjalanan mendaki selama berjam-jam sejak beratus-ratus tahun yang lalu. Semangat menyekolahkan anak-anak mereka membuat rasa peluh perjuangan ini menjadi tak seberapa. Semua itu segera terobati mana kala anak-anak mereka mendapatkan nasib yang lebih baik. Meski telah berhasil, semangat mencari nafkah di kebun tidak pernah surut sepanjang waktu terlebih lagi hasil kebun kali ini memiliki nilai jual yang baik dan sangat mencukupi menambah semangat di wajah mereka. Harapan muncul mana kala tersiar kabar pembangunan jalan utama untuk akses kendaraan ke kebun masyarakat segera dilakasanakan dalam waktu dekat ini. Alangkah girangnya hati mereka, membayangkan kesulitan utama mulai teratasi walaupun jalan yang dimaksud hanya mencakup seperempat bagian dari jangkauan kebun yang memungkinkan. Rasa syukur menyelimuti perasaannya, Alhamdulillaahi rabbil aalamiin....


Produksi gula aren (gula merah) sebagai penopang hidup masyarakat setiap hari


Pohon Aren

Waktu terus berjalan, para sarjana perguruan tinggi mulai melihat potensi ini. Potensi perkebunan buah yang luar biasa besar belum sama sekali tergali. Potensinya masih jauh lebih besar dari yang ada sekarang. Namun sayang seribu sayang, akses jalan yang kurang memungkinkan menambah lamban geliat perubahan besar di sektor ini. Berharap akses jalan tersedia menjadi harapan dan do'a - do'a kami akhir akhir ini. Semoga rencana perbaikan dan penyelesaian jalan akses ke kebun Batu Belah Kekait bisa segera dilaksanakan. Demi kemaslahatan bersama. Demikian tulisan kali ini, sekelumit tentang desa kami.
Sampai jumpa......

Rabu, 06 Juli 2016

PUSAT ANGGREK LOMBOK ORCHID

PUSAT ANGGREK DAN TANAMAN HIAS LOMBOK ORCHID
Alamat :
Jl. Dakota (Jalan Baru) Rembige Mataram Lombok NTB











BUDIDAYA KURMA

Dalam budidaya pohon kurma
ada 3 pilihan bibit, yaitu bisa menggunakan :
1. Biji.
yaitu dari biji buah kurma. ini adalah pilihans yg kurang baik krn akan menghasilkan hasil yg bervariasi, di thailand mengalami permasalahan dgn biji KL1, Kurma dari biji akan menghasilkan maksimum 15-20% betina (jika beruntung) s hasilnya pun bervariasi baik ukuran, warna, rasa dll
2. Anakan (offshoot).
ini adalah cara yg sangat bagus, tp harus offshoot dari indukan yg bagus.
3. Kultur jaringan (tissue culture).
Sama seperti proses kloning. Bibit dari kuljar sangat bagus apabila diambil dari indukan yang sudah melalui seleksi baik. Indukan yang diambil biasanya memiliki buahnya besar, rasanya enak, pohonnya kuat, dan sehat. Hasil kuljar menghasilkan 100% sama dengan indukkannya.
- Berapa lama sampe berbuah utk kuljar?
  Dari pertama penanaman kapsul ke tanah, hingga berbuah memakan waktu hingga 2 tahun 6 bulan.     Tapi di thailand bisa berbuah di usia 1 tahun 8/9 bulan.
- Apa kendalanya utk kuljar ?
  pohon kurma sangat kuat. Cuma satu hama yg bisa membunuh pohon kurma, yaitu kumbang badak.   Tetapi selama ini di thailan menggunakan agens hayati yaitu Jamur Trichoderma
  Kumbang menyerang kutma di usia 6 bulan ke atas
- budidaya kurma bisa di lahan berpasir,
  Di indonesia merupakan wilayah sering hujan, seperti di thailand. itulah knp kita harus menanam           varietas kurma yg bagus, dan menggunakan humus, dan hanya menggunakan air dari air irigasi
kelemahan dari biji
- pohon kurma sama seperti manusia, ada jantan dan betina jadi Kurma dari varietas yg berbeda akan   muncul varietas yang baru karena kita tidak tau, si-bibit akan jadi seperti induk jantan atau induk           betina-nya,jadi tidak dapat ditentukan jantan dan betinanya sejak dini.
- Penyerbukan (polinasi), harus dilakukan secara manual oleh manusia. Caranya pun mudah, dgn cara   mengambil bubuk (serbuk sari) pohon jantan dan dikibaskan ke bunga betina.
- Sistem irigasi di thailand menggunakan irigasi tetes, tanah akan bagus dengan irigasi yang baik
- nutrisi yg optimal utk kurma ?
  3 bulaan pertama tidak perlu pemupukan daa setelah 3 bualan baru bisa digunakan pupuk NPK           16:16:16 dan menggunakan pupuk kandang tiap 2/3 bulan
- Jenis/varietas kurma apa yg cocok di Indonesia?
  Varietas barhi adalah varietas yg terbaik (ditanam di indonesi)
  [29/06 05:56] Titik*anggrekjogja:
- fungsi penyerbukan hanya utk menghasilkan buah yg berkualitas dan rasa yg baik bkn utk                     menghasilkan keturunan klu utk eastate, kecuali utk menghasilkan jenis baru
- perbedaan barhe dan ajwa
  Barhee renyah manis dan seperti Apple Ajwa manis sedikit pahit tapi lembut dan creamy







BUAH TERMAHAL

WOW ..BUAH TERMAHAL ITU TERNYATA....

baca selengkapnya silahkan dibawah ini..

Pada April 2010 lalu, kita sempat dibuat geleng-geleng kepala ketika membaca berita bahwa salah satu orang terkaya di Asia, Stanley Ho (Ho Hung-Sun), Triliuner yang berbasis di Macau dan Hongkong itu khusus mengirim pesawat jet pribadinya ke Singapura hanya demi memborong 88 buah durian Mao Shan King kegemarannya. Durian asal itu dia beli di Toko 818 Durian Stall di Telok Kurau

Road, Singapura, dengan harga total US$ 2.065, atau sekitar Rp 18 juta (kurs pada waktu itu). Atau sekitar Rp. 205.000/buah. Tentu saja uang sejumlah demikian hanyalah merupakan uang receh baginya. Biaya transportasi oergi-ulang pesawat pesawat jet pribadi yang dikirim dari Hongkong atau Macau itu pasti jauh lebih mahal lagi daripada harga total durian yang dia beli itu.

Apakah harga duriannya memang semahal itu? Ataukah karena faktor Stanley Ho yang beli, maka harganya bisa “melewati langit” itu? Yang pasti sepengetahuan saya, dengan harga mencapai Rp. 205.000/buah ditambah dengan biaya terbang pesawat jet pribadinya itu pergi-pulang Hongkong/Macau – Singapura itu, membuat durian Mao Shan King ini adalah durian termahal di dunia sampai saat ini. Berita selengkapnya dapat Anda baca di sini.
Mau tahu harganya di Indonesia? Durian asal Musangking itu dijual dengan harga Rp 465.000/pack.. Per pack beratnya sekitar ½ kg. Hebatnya lagi, ternyata ada yang mempunyai “nyali” untuk membelinya. Mungkin karena terpengaruh juga kliping berita tentang Stanley Ho membeli durian dengan pesawat jet pribadinya itu yang ditempel di dekat durian-durian itu diletakkan.
sumber : Kompasiana






LOMBOK SERIBU HEKTAR KURMA

KURMA
Buah ini bukan hanya mahal, tapi juga mahaaal baaangettt.....

harga saat ini untuk buah segar berkisar 350rb - 450rb per kilogram....dalam bentuk kering, harganyapun lumayan di kisaran 50rbuan....konon potensi satu pohon kurma mampu menandingi nilai produksi 1 Ha sawit....namun saat ini kita hanya menganggap pohon kurma hanyalah tanaman gurun yang tidak mungkin dibudidayakan di indonesia....padahal salah satu produk kurma yang kita konsumsi berasal dari california, dan sebagian negara-negara eropa, bahkan thailand dan malaysia....Ada apa dengan Indonesia ?

Nah, kita jg harus tahu bahwa saat ini kurma di indonesia juga sdah mulai dikebunkan bahkan banyak orang secara pribadi juga sdah mulai menanam kurma....tepatnya kurma-kurma tropis yang terbukti telah berhasil dibudidayakan di Thailand dan mampu menghasilkan buah di usia kurang lebih 3 tahun.....walaupun harga bibitnya lumayan, khususnya bibit hasil kultur jaringan yang dikirim langsung dari Thailand namun antusiasme masyarakat untuk menanam kurma sangat tinggi....biji kurma yang didatangkan dari thailandpun langsung terjual habis padahal perbiji dibandrol 20rb, belum ongkir.....
Oh iya, satu pohon kurma bisa berproduksi hingga skitar 350 kg per tahun....dengan berat per tandan kurma sekitar 5 - 15 kg....
nah, itu dia coretan sekilas tentang kurma....Insyaallah, Lombok seribu masjid menyusul dengan seribu hektar kurma.....
terakhir, ini dia penampakan kurma tropis yang mampu berbuah di usia 3 tahun. Namanya kurma KL 1 Hibrida, dan Kurma Barhee...








Kamis, 03 Maret 2016

Lombok Tourism and Three Gili


Lombok Tourism


Lombok island has more tourism destination who give better sensation because you will find more beach panoramas with strong view and very good under water coral view. You can climb and track mount rinjani with 3700 metres of the top from the sea and get camp around lake

Minggu, 14 Februari 2016

Durian Musangking Tetap Menjadi Primadona Untuk Dikebunkan


Gambar 1. Penampilan Durian Musangking

Raja kunyit, sebutan lain dari durian pemilik warna kuning menyala bak isi kunyit ini. Dalam hal rasa dan aroma, durian musangking masih menjadi primadona di kalangan pehobi tanaman durian. Dengan tekstur kering dan rasa lezat yang sudah melegenda seantero dunia menjadikan banyak kalangan melirik jenis durian ini untuk dikebunkan. Durian musangkingpun menjadi durian andalan

Sabtu, 13 Februari 2016

Alpukat Jumbo, Alpukat Wina

   
Gambar 1. Lebatnya pohon alpukat wina

       Berasal dari Kabupaten Semarang Kecamatan Bandungan Jawa Tengah, Alpukat Wina tampil sebagai juara alpukat se-Jawa Tengah selama tiga periode. Bobot buah yang besar, berkulit halus, dan berdaging tebal menjadi keunggulan alpukat wina yang disukai oleh konsumen sehingga menjadikan

Sabtu, 19 Desember 2015

Lombok Di Mata Dunia

Di tengah ketenaran Lombok sebagai salah satu destinasi wisata dunia, kita masih akan dihadapkan pada suatu permasalahan yang sungguh terjadi dan akan semakin terasa dampaknya pada beberapa masa yang akan datang.
Kita ketahui bahwa Lombok saat ini terdiri dari lima kabupaten dan kota di mana empat di antaranya adalah kabupaten yang masuk ke dalam 183 kabupaten daerah tertinggal di Indonesia. Hal tersebut cukup mampu menggambarkan kondisi masyarakat yang masih berada pada tingkat kesulitan yang tinggi dalam hal tarap hidup. Ditambah lagi jumlah pengangguran yang mencapai 127.710 orang